• Thu, 25 April 2024

Breaking News :

Tanda Daya Tahan Tubuh Lemah yang Kerap Kamu Sepelekan

JEDA.ID —  Kamu patut waspada jika mengalami beberapa tanda di bawah ini, bisa saja daya tahan atau imunitas tubuh kamu lemah.

Padahal di masa pandemi Covid-19 seperti ini, daya tahan tubuh atau imunitas sangat dibutuhkan agar tidak mudah terpapar virus tersebut.

Mengenal Flexitarian, Diet Semi-Vegetarian yang Tetap Bisa Makan Daging

Mulai dari stres hingga mudah sakit adalah dua sinyal yang bisa jadi tanda daya tahan tubuh kamu lemah.

Ingin tahu apa saja tanda seseorang memiliki daya tahan tubuh lemah? Berikut ini enam di antaranya, sebagaimana telah diberitakan Detik.com.

Jadwal Lengkap Film Bioskop XXI, Pecinta Film Horor Merapat!

1. Sering Sakit

Sakit flu bisa ditularkan melalui benda di sekitar kita (freepik)

Sakit flu bisa ditularkan melalui benda di sekitar kita (freepik)

Jika kamu mengalami sakit pilek lebih dari tiga kali dalam satu tahun dan tak kunjung sembuh, bisa jadi daya tahan tubuh kamu dalam kondisi melemah.

Secara normal, orang yang terkena pilek akan sembuh dalam waktu 7-10 hari.

Doa Diet Berjalan Lancar Agar Berat Badan Turun dengan Cepat

“Daya tahan tubuh membutuhkan waktu 3-4 hari untuk bisa mengembangkan antibodi dan melawan virus yang menganggu,” terang dokter di Delancey Internal Medicine, Nadia Hasan.

2. Stres yang Berlebihan

Stres di masa pandemi harus diminimalkan supaya tidak jadi depresi (ilustrasi Freepik)

Stres di masa pandemi harus diminimalkan supaya tidak jadi depresi (ilustrasi Freepik)

Berdasarkan laporan dari America Psychological Association, stres juga bisa menjadi tanda seseorang yang memiliki daya tahan tubuh lemah.

“Itu karena stres bisa menurunkan limfosit atau sel darah putih yang membantu tubuh untuk melawan infeksi. Jika tingkat limfosit semakin rendah, kamu bisa berisiko terkena virus seperti flu biasa,” tambah Nadia Hasan.

Ini Cara Membedakan Wifi Kita Dipakai Orang Lain atau Koneksi Lemot

3. Luka di Kulit Sembuhnya Lama

Jika kulit kamu mengalami luka karena terjatuh atau tergores dan sembuhnya lama, bisa jadi daya tahan tubuh kamu sedang menurun.

Ketika daya tahan tubuh sedang turun, kulit tidak bisa mengalami regenerasi. Sehingga akibatnya luka-luka di kulit membutuhkan waktu yang lama untuk sembuh.

Rahasia Mendidik Anak Tidak Manja, Apa Saja Sih?

4. Sering Mengalami Infeksi

Dari hasil laporan American Academy of Allergy Asthma and Immunology, seseorang yang daya tahan tubuhnya lemah bisa mengalami sejumlah infeksi. Berikut ini di antaranya, infeksi telinga empat kali dalam setahun, pneumonia dua kali selama periode satu tahun, menderita sinusitis kronis atau mengalami sinusitis bakterial tiga kali dalam setahun serta membutuhkan antibiotik yang lebih banyak dalam setahun.

Rekor Nilai Kekayaan Cakada Tertinggi dan Terendah Dipegang Siapa? Ini Daftarnya

5. Kelelahan Sepanjang Waktu

Sakit kepala dan kelelahan merupakan gejala ringan corona (Ilustrasi Freepik)

Sakit kepala dan kelelahan merupakan gejala ringan corona (Ilustrasi Freepik)

Sudah beristirahat atau pun tidur, tapi rasa lelahnya tak kunjung hilang, bisa jadi tanda daya tahan tubuh kamu lemah.

Bintik Matahari Terdeteksi, Adakah Pengaruhnya Terhadap Bumi?

6. Sering Bermasalah dengan Perut

Ada sejumlah menu sarapan pemicu asam

Ilustrasi sakit perut saat menstruasi (Freepik)

Jika sering mengalami diare atau sembelit, bisa menjadi tanda tubuh kamu memilik daya tahan yang lemah.

Hal ini disebabkan 70 persen sistem kekebalan tubuh berada di saluran pencernaan.

Awas! Ini 9 Bahaya Bila Berolahraga saat Perut Kosong

Nah, bakteri mikroorganisem baik yang hidup di sistem pencernaan akan melindungi usus kamu dari berbagai infeksi dan menjaga daya tahan tubuh kamu tetap baik.

Hukum Suami Istri Melakukan Oral Seks dalam Islam, Boleh?

Ini Kebiasaan Orang Tua yang Berdampak Buruk ke Anak, Hindari Ya!

Berita Kesehatan Terbaru

Ditulis oleh :

Sign up for the Newsletter

Join our newsletter and get updates in your inbox. We won’t spam you and we respect your privacy.