• Thu, 28 March 2024

Breaking News :

Mencoba 4 Aplikasi Bikin Wajah Jadi Tua

JEDA.ID–Sebagian orang biasanya ingin selalu terlihat muda meski umur terus bertambah. Namun, apa jadinya bila orang-orang malah ingin terlihat tua? Aplikasi yang membikin wajah jadi tua pun banyak digemari.

Beberapa hari ini berbagai jejaring media sosial diramaikan dengan foto-foto yang diedit terlihat tua. Aplikasi FaceApp pun melambung meski aplikasi ini sudah lama beredar di Google Play Store atau App Store.

Berikut empat aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat wajah jadi terlihat tua.

FaceApp

FaceApp

Aplikasi FaceApp tersedia di Google Play Store dan App Store. Penggunanya bisa menggunakan semua fiturnya secara gratis pada tiga hari pertama.

Setelahnya pengguna harus membayar biaya berlangganan jika ingin menggunakan semua fitur yang ada. Pada bagian privacy policy tertera kalau aplikasi ini akan mengambil foto milik penggunanya dan diunggah ke layanan milik mereka.

Sebagaimana dikutip dari Detikcom, FaceApp ini sebenarnya sudah ada sejak lama, bahkan aplikasi ini sudah masuk dalam jajaran aplikasi terbaik di App Store serta Play Store pada 2017 lalu. Tak jelas mengapa aplikasi ini bisa kembali viral.

Selain fitur mengubah wajah menjadi tua, ada fitur lainnya seperti mengubah foto dari muka datar menjadi senyum dan masih banyak fitur menarik lainnya. Di Google Play Store, aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 100 juta.

Oldify

Oldify

Aplikasi yang kedua adalah Oldify. Cukup mudah menggunakan aplikasi ini. Anda hanya perlu memilih foto pada album foto Anda. Setelah itu tandai pada bagian mata, mulut, dan dagu Anda. Ini bertujuan agar hasil dari foto Anda nantinya akan terlihat lebih nyata.

Selanjutnya serahkan pada Oldify, wajah Anda secara otomatis akan diubah menjadi tua. Anda juga dapat menjahili teman dengan mengubah wajahnya menjadi tua.

Menariknya, versi tua dari Anda tersebut dapat bergerak. Anda dapat melihat versi tua Anda dalam bentuk animasi 3D. Anda dapat melihat wajah Anda berkedip, menguap, dan juga ekspresi lain yang dapat ditunjukkan saat Anda menyentuh dahinya. Aplikasi ini sudah diunduh lebih dari 5 juta di Google Play Store.

Aging Booth

Aging Booth

Aplikasi Aging Booth fungsinya juga sama, yaitu untuk edit foto menjadi tua. Awalnya aplikasi ini tersedia hanya untuk Iphone, namun sekarang sudah bisa di download di Google Play Store.

Dengan aplikasi ini, kita bisa melihat seperti apa wajah kita pada umur yang lebih tua. Terdapat beberapa fitur yang bisa digunakan di aplikasi ini seperti edit foto langsung dari kamera atau galeri foto, terdapat deteksi wajah, untuk memudahkan pengambilan gambar. Kemudian bisa digunakan walaupun secara offline dan langsung berbagi ke media sosial.

Make Me Old

aplikasi wajah tua

Kemudian di daftar ketiga ada Make Me Old. Make Me Old merupakan salah satu edit foto wajah terlihat tua yang dibuat oleh AppTornado. Aplikasi ini akan memberikan efek keriput pada gambar wajah kamu.

Untuk mendapatkan hasil yang baik kamu harus mengambil foto sambil melihat langsung ke kamera melalui aplikasi ini. Selain fitur utama, yaitu foto tua. terdapat tambahan lain, seperti menambahkan kacamata dan kumis pada foto. Jadi siap-siap teman-temanmu pangling karena sulit mengenali wajah aslimu. Apilkasi ini sudah diunduh di Google Play Story lebih dari 10 juta unduhan.

Ditulis oleh : Danang Nur Ihsan

Sign up for the Newsletter

Join our newsletter and get updates in your inbox. We won’t spam you and we respect your privacy.