• Sat, 18 January 2025

Breaking News :

Makanan Ini Dijuluki Dewanya Mi Ayam di Kota Solo, Ini Istimewanya

Inilah mi ayam yang mendapat julukan sebagai dewanya mi ayam di Kota Solo, Jawa Tengah. Kira-kira apa yang membuatnya istimewa?

JEDA.ID — Mie Ayam dan Bakso Subur di Kota Solo, Jawa Tengah mendapat julukann dewaya mi ayam di Kota Bengawan.

Kuliner yang berlokasi di Jl. R.E. Martadinata, Solo ini selalu ramai oleh pengunjung.

Baca Juga: Bingung Masak Makanan Apa Pas Idul Adha? Coba Deh Baca Ini!

Yang membuat Mi Ayam dan Bakso Subur semakin spesial dan dinobatkan sebagai dewanya mi ayam di Solo adalah tekstur mi-nya yang lembut dan kenyal.

Selain itu, ada pula pangsitnya yang juga menjadi salah satu menu favorit di warung yang berdiri sejak 23 tahun lalu.

Baca Juga: Adakah Hukum yang Mengatur Ucapan Selamat Hari Raya Idul Adha?

Dan satu lagi, yakni bumbu mi ayamnya yang kental menjadi ciri khas warung yang berada tepat di SMA Negeri 3 Surakarta ini.

“Sering ke sini sejak 2013, sejak yang jual papanya [yang punya warung]. Saya suka mi ayam pangsitnya karena pangsitnya enak banget, dagingnya terasa lembut. Sejak yang jual papanya sampai sekarang, rasanya enggak berubah, otentik dan kaldunya enak,” ujar salah satu pelanggan Mi Ayam dan Bakso Subur, Minah kepada SoloposTV, beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Punya 13 Anak Angkat, Ini Dia Profil Nunung Srimulat

Mi Ayam dan Bakso Subur Solo Viral

Semenjak pemilik warung meninggal dunia pada 2015, usaha Mi dan Bakso Subur ini dilanjutkan oleh anaknya, Erna.

Erna mengaku makanan yang ia buat tidak bisa banyak-banyak meski peminatnya banyak. Bahkan, makanan yang dijual habis dalam tiga jam.

Baca Juga: Gaya Gibran Sebelum Positif Corona Ini Jadi Sorotan, Pakai Celana Retro Inggris

“Bapak meninggal 2015, saya yang lanjutin. Kemarin viral jadi heboh, ambyar. Saya enggak bisa bikin banyak-banyak, 18.30 juga sudah tutup,” kata Erna.

Selain mi ayam, ada lagi menu lainnya di warung ini, yakni bakso dan nasi bakmoy. Untuk harganya sendiri, Mi Ayam dan Bakso Subur Solo ini tidak terlalu mahal, yakni hanya Rp6.000-Rp14.000.

Baca Juga: Formasi CPNS dan P3K Jateng yang Masih Kosong Pendaftar, Ada Banyak Banget!

Tetapi ingat ya harus siap-siap antre saat membeli Mi Ayam dan Bakso Subur ini. Sebagai informasi, kuliner viral ini buka dari 16.00-19.00 WIB.

Baca Juga:  Cara Mencukur Bulu Kemaluan yang Benar Menurut Islam, Jangan Asal!

Ditulis oleh : Nugroho Meidinata

Sign up for the Newsletter

Join our newsletter and get updates in your inbox. We won’t spam you and we respect your privacy.