Berhasil mengajak orang yang kita taksir untuk berkencan bukan tanda kencan sukses. Tanda kencan sukses bisa dilihat dari beberapa pertanda.
JEDA.ID-Banyak yang menganggap bahwa berhasil mengajak si dia berkencan adalah salah satu tanda kencan berjalan sukses. Padahal pertanda kencan sukses bukan hanya dilihat dari satu sisi semata.
Namun, bukanlah itu yang dapat dikatakan sukses. Kita tidak dapat mengetahui apakah dia nyaman saat diajak berkencan atau tidak. Kesuksesan kencan pertamamu akan menjadi penentu untuk mengetahui apakah akan ada kencan selanjutnya atau tidak. Untuk mengetahui apakah kencanmu berjalan dengan sukses tidaklah mudah. Tips asmara cinta kali ini membahas tanda berjalan sukses.
Tetapi, ada tanda-tanda yang bisa kamu kenali untuk mengetahui kencan pertamamu berjalan dengan sukses, seperti yang dirangkum Jeda.id dilansir dari Bisnis.com, belum lama ini.
China dan Perlombaan Vaksin Corona
1. Pertemuan berlangsung lebih lama dari yang diduga
Tanda yang kamu bisa kenali apakah kencanmu berjalan dengan sukses salah satunya jika pertemuan berlangsung lebih lama dari yang kamu perkirakan. Bahkan mungkin terasa seperti di antara kalian berdua tidak ingin kencan ini segera berakhir. Sebab, tidak akan ada orang yang tahan duduk lama jika merasa tidak nyaman dengan lawan bicaranya.
2. Percakapan terjadi dua arah
Dalam berkencan, ada kalanya kamu menjadi pendengar atau pembicara secara bergantian. Jika di antara kalian berdua memiliki kesempatan yang sama untuk berbicara, bertukar pendapat dan mengenal satu sama lain, itu benar-benar kencan pertama yang hebat.
3. Bisa tertawa bersama
Tanda selanjutnya jika kencanmu berjalan dengan sukses adalah jika di antara kalian berdua saling tertawa bersama. Berbagi tawa adalah salah satu tanda utama hubungan harmonis. Mungkin di antara kalian berdua memiliki selera humor yang sama.
4. Tertarik pada perbedaan satu sama lain
Rasa selalu ingin tahu itu adalah penting, terutama saat kamu berkencan dengan seseorang untuk dapat mengenalnya lebih dalam. Jika di antara kalian berdua terus ingin tahu lebih banyak tentang perbedaan satu sama lain, itu artinya kencanmu berjalan lancar dan sukses.
5. Ada kontak mata
Jika seseorang yang berkencan merasa malu atau gugup, biasanya cenderung akan mengalihkan pandangannya ke yang lain. Jika di antara kalian berdua tidak merasa gugup dan melakukan kontak mata yang solid satu sama lain, anggap itu sebagai kencan yang menyenangkan. Melakukan kontak mata juga berarti orang tersebut memperhatikan Anda dan Anda dianggap orang yang penting baginya.
7 Cara Menarik Peserta Webinar, Ini Caranya
6. Tak menghindar dari kontak fisik
Jika saat berkencan percakapan akan terus berlangsung itu adalah tanda yang bagus. Terlebih sudah merasa nyaman hingga Anda dapat menyentuhnya secara fisik. Jika dia tak menghindar berarti dia menyukaimu. Contohnya, ketika Anda menggenggam tangannya dia tidak menolak dan justru menggenggam balik. Artinya dia tidak terganggu dengan Anda, justru dia merasa nyaman.
7. Berencana untuk bertemu kembali
Tanda kencan berjalan sukses salah satu di antara kalian memiliki rencana untuk dapat bertemu kembali. Jika dia terlihat sangat antusias dan memberikan ide untuk kencan selanjutnya, itu berarti kencan yang telah Anda lakukan berhasil.
8. Topik yang dibicarakan tidak pernah habis
Saat berkencan, di antara kalian berdua tidak pernah berhenti berbicara dan selalu ada topik yang selalu dibahas hingga lupa waktu, itu adalah hal yang bagus. Percakapan yang baik adalah salah satu kunci sukses dalam hubungan, sehingga kamu bisa berasumsi jika kencanmu berhasil.