Bagi penderita maag, penting sekali mengetahui makanan pemicu asam lambung naik. Setelah mengetahui makanan pemicu asam lambung naik, Anda bisa menghindarinya.
JEDA.ID- Untuk mencegah kekambuhan, Anda harus tahu ada beberapa sarapan pemicu asam lambung naik Ada sejumlah menu sarapan pemicu asam lambung naik.
Penyakit maag seringkali membuat penderitanya bingung untuk mengkonsumsi makanan. Jika salah memilih menu makanan, maag bisa kambuh. Hal ini tentu berpotensi mengganggu aktivitas Anda seharian.
Karena itu penting sekali memilih menu makanan agar tidak kambuh. Aturan yang sama juga berlaku untuk sarapan. Saat sarapan perut masih kosong seringkali asam lambung naik. Lalu, apa saja menu sarapan pemicu asam lambung naik? Tips kesehatan kali ini membahas menu sarapan pemicu asam lambung naik.
Dikutip dari TimesofIndia dan detikcom, Kamis (1/10/2020), berikut 4 makanan yang bisa membuat asam lambung menjadi naik saat sarapan:
1. Telur orak-arik (Scrambled Eggs)
Telur menjadi menu sarapan favorit banyak orang. Faktanya, telur perlu dihindari bagi pengidap maag karena kuning telur memicu alergi yang dikhawatirkan menyebabkan asam lambung naik di pagi hari.
5 Tempat Ini Mungkin Dihuni Alien, Mau Tahu Mana Saja?
Variasi sarapan telur yang sebaiknya dihindari adalah telur orak-arik dan omelet. Boleh mengkonsumsi telur rebus tetapi hanya putih telurnya.
2. Roti panggang selai kacang
Roti panggang juga menjadi menu sarapan yang banyak dikonsumsi dengan menggunakan berbagai toping. Sebaiknya hindari menggunakan selai kacang karena tidak baik bagi pengidap maag. Kandungan lemak jenuh pada kacang membuat perut sakit dan mulas ketika dikonsumsi pagi hari.
3. Cookies
Cookies menjadi pilihan seseorang yang tidak bisa makan ‘berat’ saat sarapan. Biasanya cookies dinikmati dengan secangkir kopi, teh hangat, dan segelas susu.
Ada Rekan di Kantor Positif Corona? Ini 4 Langkah yang Harus Dilakukan
Ternyata, kombinasi tersebut tidak baik dikonsumsi bagi penderita maag. Kombinasi susu dan kafein yang terdapat pada cookies serta kopi atau teh membuat asam lambung naik.
4. Tomat
Biasanya tomat dimakan bersama salad, sandwich atau langsung dikonsumsi secara utuh. Menambahkan tomat atau makan tomat saat sarapan merupakan hal yang buruk, kandungan tomat yang asam membuat asam lambung naik