Di era new normal, masker adalah salah satu benda yang wajib digunakan. Pilihan motif masker yang Anda sukai dan gunakan ternyata ada hubungannya dengan kepribadian.
JEDA.ID – Di era new normal, masker adalah salah satu benda yang wajib digunakan. Pilihan motif masker yang Anda sukai dan gunakan ternyata ada hubungannya dengan kepribadian Anda, hlo.
Saat ini masker bukan sekadar benda untuk melindungi dan menjaga kesehatan, tetapi juga telah menjadi bagian dari fashion. Apalagi kini sudah ada banyak orang yang menjual masker dengan aneka motif yang menarik.
Tahukah Anda, pemilihan masker bisa menjadi salah satu hal untuk mengungkap kepribadian seseorang hlo? Setiap orang memiliki sifat dan kepribadian yang berbeda-beda. Kepribadian itu bisa dilihat dari motif masker yang Anda sukai dan sering Anda gunakan.
Jika penasaran seperti apa kepribadian seseorang berdasarkan motif masker yang Anda gunakan, berikut ini penjelasannya seperti dilansir dari detik.com dan sumber lain.
Awas 5 Mitos Virus Corona Ini Bisa Picu Munculnya Gelombang Kedua
1. Masker polos warna netral seperti hitam, cokelat, biru navy, putih
Anda suka kenyamanan, tidak terlalu banyak bicara, dan tidak suka diperhatikan. Perubahan yang mendadak akan membuat Anda merasa tidak nyaman. Namun, Anda adalah sosok yang baik hati dan menyenangkan sehingga selalu diandalkan oleh orang-orang di sekitar Anda.
2. Polkadot
Anda melihat dunia sebagai arena untuk bermain. Anda tahu kapan saat yang tepat untuk memulai berbisnis. Sikap Anda yang selalu bahagia membuat segalanya jadi sangat menyenangkan.
Selain itu, Anda juga merupakan orang yang sangat ramah. Anda mungkin sering mendengar orang lain memuji Anda. Anda mengingatkan setiap orang bahwa tidak ada salahnya untuk sejenak bermain dan beristirahat.
3. Garis-garis
Sama seperti warna-warna pada masker yang terlihat jelas, seperti hitam dan putih, Anda juga tidak menyukai area yang abu-abu atau kurang tegas dalam hidup Anda. Anda bisa mengatur hidup dengan baik, tidak mencampurkan bisnis dengan kesenangan. Gaya hidup strategis itu membuat Anda menjadi seimbang.
4. Paisley
Jika Anda menyukai masker bermotif paisley, tandanya Anda adalah orang yang memiliki jiwa yang tua di dunia modern. Anda mungkin memiliki kebijaksanaan dalam diri yang Anda sendiri tidak sadari atau belum Anda ketahui.
5. Bunga
Anda adalah orang yang memiliki kepribadian tenang dan romantis. Anda suka jika diri Anda terlihat feminim yang berkaitan dengan seni dan keindahan. Selain itu, Anda juga merupakan orang dengan tipe idealis. Namun karena Anda seorang pemimpi, seringkali Anda bisa melihat sisi-sisi yang orang lain tidak bisa melihatnya.
Anda menyukai hal-hal yang simpel dalam hidup. Namun, kadang bisa menjadi sosok yang rapuh jika sedang dilanda kesedihan.
Hari Satelit Palapa Diperingati Setiap 9 Juli, Ini Sejarahnya
6. Motif Gambar Hewan
Jika Anda lebih suka masker dengan motif hewan, maka tandanya Anda memiliki kepribadian yang dominan. Anda memiliki kemampuan untuk melakukan hal-hal dengan cara unik sendiri yang membuat Anda kerap kali menjadi sorotan. Anda adalah seorang pemimpin yang memiliki semangat yang berapi-api.
7. Kotak-Kotak
Anda adalah orang yang memiliki jiwa seorang pemimpin. Banyak orang-orang yang iri dan ingin menjadi seperti Anda. Itulah mengapa Anda mungkin sering merasa bahwa orang lain meniru gaya Anda.
8. Tulisan atau Statement
Masker dengan tulisan-tulisan tertentu menandakan kepercayaan diri dari penggunanya. Anda adalah orang yang berani, percaya diri, dan tidak masalah jika menjadi pusat perhatian. Namun beberapa orang yang kurang mengenal, sering menganggap kepercayaan diri Anda itu sebagai kesombongan.
9. Zigzag
Kepribadian dari orang yang suka menggunakan masker bermotif chevron atau zigzag adalah orang yang memiliki impian dan tujuan yang besar. Anda adalah seseorang yang berprestasi dan unggul. Anda ahli dalam suatu bidang dan lebih menonjol dari yang lainnya.
10. Masker dengan motif kecil-kecil
Anda adalah sosok yang menyukai kenyamanan dan senang berkumpul. Keramahan Anda membuat banyak orang yang menyukai Anda. Namun, terkadang Anda kurang percaya diri dengan kemampuan Anda.
11. Masker dengan motif kartun/animasi
Anda adalah orang yang spontan dan ceria. Anda tidak suka mengikuti aturan yang terlalu ketat dan berjiwa bebas.