• Thu, 21 November 2024

Breaking News :

Fakta Menarik Film Stand By Me Doraemon 2, Bikin Enggak Sabar Nonton

Berikut ini deretan fakta menarik dari film Stand By Me Doraemon 2 yang bakal tayang di Indonesia pada Februari 2021 mendatang.

JEDA.ID — Film Stand By Me Doraemon 2 dijadwalkan akan tayang di Indonesia pada Februari 2021 mendatang.

Film ini sendiri merupakan lanjutan dari seri sebelumnya, Stand By Me Doraemon yang tayang pada 2014 silam.

Baca Juga: Waspadai 6 Titik Lengah Penularan Corona, Apa Saja?

Sama seperti film sebelumnya, film Stand By Me Doraemon 2 juga akan menampilkan momen-momen magis nan mengharukan yang disajikan begitu apik dalam teknologi 3DCG.

Penasaran apa saja fakta-fakta menarik dari film satu yang disukai anak-anak hingga dewasa ini? Berikut ini ulasan selengkapnya, sebagaimana diinformasikan oleh pengelola akun Instagram @catatanfilm.

Baca Juga: Dugaan Meteor Jatuh di Buleleng Bali, Begini Penjelasan Lapan RI

1. Nobita Sempat Kabur dari Pernikahan

Sebagaimana diketahui, sejak kecil Nobita memimpi-mimpikan untuk menikah dengan Sizuka di masa depan. Dan impiannya tersebut terkabul.

Akan tetapi, di film ini, Nobita sempat kabur dari pernikahan. Hal ini dikarenakan ia ragu dan merasa khawatir berlebihan. Bahkan, ia mengalami serangan panik yang akut.

Baca Juga: Wow! Memijat Payudara Ternyata Bermanfaat untuk Kesehatan Wanita

Karena kegelisahannya itu, ia menggunakan mesin waktu untuk kembali ke masa lalu dan menceritakan hal terssebut kepada Doraemon.

2. Menyelipkan Isu Kesehatan Mental

Fakta menarik kedua dari film satu ini adalah dari ceritanya yang dibuat lebih relevan di kehidupan masa kini.

Dalam naskah ceritanya, Stand By Me Doraemon 2 ini menyelipkan isu sosial terkait gangguan mental, seperti anxiety dan serangan panik yang dialami Nobita.

Baca Juga: Ingin Lepas dari Jeratan Utang? Coba Cara Ini

3. Tayang Lebih Dulu di Jepang

Sebelum tayang di Indonesia pada Februari 2021, film ini telah rilis di negara asalnya, Jepang pada 20 November 2020.

Sebetulnya, jika sesuai jadwal film ini tayang di Jepang pada 7 Agustus 2020. Namun, karena pandemi Covid-19, jadwal tayangnya pun mundur.

Baca Juga: Kemenkes Duga Ini Penyebab Bupati Sleman Positif Covid-19 Setelah Divaksinasi

4. Berdasarkan Dua Film Pendek Doraemon

Stand By Me Doraemon 2 ternyata mengambil garis besar dari dua film pendek lainnya, yakni A Grandmother’s Recollections (tayang 2000) dan Doraemon The Day When I Was Born (tayang 2002).

5. Dipercaya Akhir Kisah Nobita dan Doraemon

Di dalam poster film tersebut, Doraemon terlihat terharu dan menahan tangis saat melihat Nobita menikah.

Melihat poster penuh haru itu, penonton meyakini jika film ini adalah perjalanan terakhir Doraemon dalam menemani Nobita di kehidupan. Benar enggak ya?

Baca Juga: 22 Persen Nakes Telah Divaksinasi Covid-19

Ditulis oleh : Nugroho Meidinata

Sign up for the Newsletter

Join our newsletter and get updates in your inbox. We won’t spam you and we respect your privacy.