Categories: Real

Tenang! Vaksin Sinovac Juga Efektif Lawan Varian Baru Covid-19, Termasuk Delta

Share

JEDA.ID — Tahukah Anda ternyata semua vaksin, termasuk Sinovac efektif lawan varian baru Covid-19, salah satunya adalah Delta?

Dari hasil evaluasi yang dilakukan Kementerian Kesehatan RI, semua vaksin yang diberikan kepada masyarakat, termasuk Sinovac efektif lawan varian baru Covid-19.

Hal tersebut diungkap oleh Menteri Komunikasi dan Informatikan, Johnny G Plate, seperti dikabarkan Solopos.com pada Rabu (18/8/2021).

Baca Juga: Dua lagu Ini Bercerita tentang Kota Solo, Pernah Dengar?

“Semua vaksin Covid-19 yang ada di Indonesia efektif melawan berbagai varian virus corona termasuk varian Delta,” ujar dia.

Penelitian ini dilakukan oleh Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Kemenkes RI dengan melibatkan tenaga kesehatan di DKI Jakarta sebanyak 71.455 orang pada Januari-Juni 2021.

Baca Juga: Daftar Plat Nomor Kendaraan di Indonesia Terlengkap, Ada yang Berubah?

Dari penelitian tersebut dihasilkan semua vaksin di Indonesia, termasuk Sinovac efektif melawan varian baru Covid-19 dan juga mampu mengurangi risiko perawatan dan kematian bagi nakes.

Dari semua tenaga kesehatan yang divaksinasi lengkap, 5% di antaranya dilaporkan terkonfirmasi Covid-19 pada periode April-Juni 2021. Jumlah ini lebih besar dibandingkan dengan tenaga kesehatan yang terkonfirmasi Covid-19 pada periode Januari-Maret 2021 yang hanya 0.98%.

Baca Juga: Ini Sederet Fitur yang Bisa Kamu Nikmati di Aplikasi PeduliLindungi, Aman Kok!

Meski begitu, jumlah tenaga kesehatan yang telah divaksinasi lengkap dan harus dirawat jauh lebih rendah dibandingkan yang belum divaksinasi.

“Karena itu pemerintah mengajak masyarakat tak perlu meragukan efektivitas vaksin Covid-19. Semua vaksin yang ada di Indonesia efektif melawan berbagai varian virus corona dan efektif mengurangi resiko kematian akibat Covid-19,” ujar Johnny.

Baca Juga: Keindahan Candi Putih di Kota Solo, Serasa di Thailand!

Maka dari itu, saat ini masyarakat diimbau untuk tidak memilih-milih vaksin, termasuk Sinovac karena semua vaksin terbukti efektif melawan varian baru Covid-19.

Baca Juga: Ada Mitos Pacaran di Tawangmangu Karanganyar Bikin Putus, Kamu Percaya?

Baca Juga: Apa Alasan Munculnya Mitos Larangan Menikah di Bulan Suro?

Baca Juga: Lagi Sakit Perut? Ini Ada Doa Biar Cepat Sembuh

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021