Categories: Real

Rutinitas Pagi Ini Bikin Kulit Bercahaya dan Bersemangat, Mau coba?

Share

JEDA.ID-Apa rutinitas pagi Anda? Asal tahu saja ada sejumlah rutinitas pagi yang bikin kulit bercahaya loh!

Ya, rutinitas di pagi hari juga mempengaruhi kecantikan kulit. Rutinitas pagi tidak hanya bikin tubuh sehat.

Sayangnya di era teknologi seperti sekarang ini, sebagian besar orang langsung memeriksa ponsel saat bangun tidur. Kebiasaan tersebut akan membuat membuat mata stres dan menimbulkan tanda-tanda penuaan pada kulit.

Tips Mencegah Osteoporosis, Mudah dan Murah!

Tips kesehatan kali ini membahas rutinitas pagi yang bikin kulit bercahaya dan bersemangat seharian. Gantilah kebiasaan beberapa jam pertama setelah bangun tidur dengan rutinitas yang akan membuat kulit tampak bercahaya, seperti dilansir Boldsky, Selasa (20/10/2020).

Minum segelas air

Ini adalah aturan yang harus diikuti oleh semua pecandu perawatan kulit. Segelas air saat perut kosong sangat bermanfaat bagi kulit. Begitu bangun, minumlah langsung segelas air.

Air ini membantu mengeluarkan racun dari sistem dan menambahkan cahaya alami ke kulit. Tak hanya di pagi hari, minimal dalam sehari setiap orang harus minum 3 hingga 4 liter air untuk mendapatkan kulit mulus dan bercahaya.

Keluarkan keringat

Ini adalah alasan lain untuk tidak pernah berhenti berolahraga yakni membuat kulit bersinar. 4-5 kali seminggu, lakukanlah latihan rutin minimal 30 menit. Olahraga meningkatkan sirkulasi darah di tubuh dan meningkatkan detak jantung. Hal ini meningkatkan produksi kolagen di kulit, yang akan membuat kulit bersinar dan awet muda.

Lakukan CTM (cleansing, toning, moisturising)

Rutinitas cleansing, toning, moisturising atau pembersihan, pengencangan dan pelembapan adalah rahasia dari kulit yang sehat bercahaya. Ketiga langkah ini tidak membutuhkan waktu yang lama.

Sering Dianggap Negatif, Melamun Ada Manfaatnya

Mulailah dengan pembersih yang lembut. Saat membeli pembersih, perhatikan jenis kulit Anda. Setelah pembersih, gunakan kapas untuk mengoleskan toner ke kulit. Ini membantu untuk menarik kotoran yang tertinggal oleh pembersih dan terakhir lembapkan.

Rutinitas sederhana ini membantu menjaga kesehatan kulit dan menambahkan kilau alami pada kulit. Bersamaan dengan rutinitas ini, jangan lupa untuk mengoleskan tabir surya dengan SPF minimal 30 dan eksfoliasi kulit dua kali sepekan.

Rutinitas pagi hari juga dapat membuatmu bersemangat untuk menjalani aktivitas seharian. Rutinitas pagi tak harus dilakukan secara ribet. Kamu bisa melakukan aktivitas sederhana, mudah, dan tidak memakan waktu yang lama. Namun, dapat meningkatkan kesehatan dan mood kamu selama seharian.

Berikut 4 kebiasaan kecil yang perlu kamu lakukan setiap pagi, dikutip dari detikcom, belum lama ini:

1. Minum segelas air putih

Minum segelas air putih di pagi hari bermanfaat untuk mengaktifkan metabolisme tubuh, merangsang pembuangan racun, dan menstimulasi otak agar lebih konsentrasi dalam menjalani aktivitas. Apabila kamu ingin melakukannya, sebaiknya minum air hangat agar sistem pencernaanmu tetap terjaga dengan baik.

2. Tidak memainkan ponsel

Ponsel sering kali menjadi kegiatan pertama yang dilakukan banyak orang setelah mereka bangun tidur. Tindakan ini rupanya membawa dampak negatif, salah satunya memicu stres di pagi hari. Ketika kamu membuka ponsel, maka terdapat banyak daftar tugas, chat, dan email yang perlu kamu balas. Hal ini tentu membuat suasana pagimu menjadi berantakan.

3. Lakukan olahraga ringan

Olahraga bermanfaat untuk membangun otot, menstimulasi aliran darah, dan memberikan energi untuk menjalani aktivitas seharian.

Apabila kamu tidak memiliki waktu selama satu jam untuk fokus berolahraga, kamu bisa melakukannya selama 5-10 menit saja. Olahraga yang dilakukan pun tak perlu yang rumit. Kamu cukup melakukan peregangan, gerakan-gerakan yoga, dan berjalan-jalan sebentar di luar rumah.

4. Isi pikiran dengan hal positif

Apabila tak memiliki banyak waktu di pagi hari, luangkan beberapa menit saja untuk membaca buku, mendengarkan podcast atau melakukan meditasi singkat. Hal ini sangat berdampak baik untuk menjaga kesehatan mental dan membuat suasana pagimu lebih bahagia

Published by

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021