Categories: Real

Pakar Sebut Semua Jenis Vaksin Covid-19 Efektif

Share

JEDA.ID — Dikatakan Pakar Imunisasi dr Elizabeh Jane Soepardi, semua jenis vaksin Covid-19 efektif karena mampu membentuk antibodi terhadap virus corona.

Hal ini mengingat Badan Pengawas Obat dan Makanan(BPOM) RI telah menerbitkan Emergency Use Authorization (EUA), atau izin penggunaan darurat, termasuk untuk vaksin AstraZeneca pada 22 Februari 2021 lalu sehingga sudah aman digunakan di Indonesia. Sebelumnya, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) juga telah mengeluarkan Emergency Use Listing (EUL) untuk vaksin dari AstraZeneca.

“Pada prinsipnya, semua vaksin sama efektif. Semua produsen vaksin mengikuti aturan yang sama dan harus lulus uji WHO. Saat ini yang menjadi perhatian utama adalah keterbatasan stok vaksin dari produsennya,” jelas dia sebagaimana telah diberitakan Solopos.com pada Jumat (12/3/2021).

Baca Juga: Jangan Asal! 5 Makanan Ini Tidak Baik untuk Sarapan

Untuk menjaga semua vaksin Covid-19 agar tetap efektif, Jane meminta pihak terkait untuk memastikan penerima vaksin disuntik dua jenis vaksin yang berbeda.

“Misalkan, dosis pertama diberikan Sinovac, lalu dosis kedua diberikan merek vaksin yang berbeda. Hal ini yang harus diperhatikan, jangan sampai terjadi. Jadi, ada kemungkinan vaksin AstraZeneca didistribusikan ke daerah tertentu yang belum dikirimkan vaksin Sinovac, sehingga tidak tercampur,” tambah dia.

Baca Juga: 3 Artis Indonesia yang Dulu Penonton Bayaran, Tapi Sekarang Tajir

Masih Ada Hambatan

Jane juga menjelaskan memang masih ada beberapa hambatan yang terjadi di lapangan sehingga menyebabkan lambatnya serapan program pelaksanaan vaksinasi yang sedang berlangsung.

“Terutama terkait dengan pelaksanaan screening sebelum vaksinasi. Masih banyak masyarakat yang gagal divaksinasi karena tidak lolos screening, sehingga penyerapan vaksinasi masih rendah. Sementara kita berkejaran dengan waktu di mana virus masih terus menyebar, dan pandemi belum berakhir,” tambah dia.

Baca Juga: Bagaimana Cara Mendapatkan Rumah Subsidi DP 0 Persen?

Meski begitu, Jane tetap optimis bahwa Indonesia bisa segera menyelesaikan program vaksinasi ini.

“Semuanya efektif membentuk antibodi terhadap virus,dan terbukti efektif juga dengan semua varian virus Covid-19. Jika memiliki penyakit penyerta, usahakan agar tetap terkontrol, agar saat divaksinasi efektif antibodi terbentuk. Sayang vaksinnya dibeli mahal jika tidak efektif karena tubuh kita sedang sakit,” pungkas dia.

Baca Juga: Suka Dilakukan Gibran, Apa Makna Pakai Jam Tangan di Sebelah Kiri?

Baca Juga: Kuota Internet Gratis Pelajar Diperpanjang, Akses Sosmed Dibatasi

Published by

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021