Categories: Real

Jangan Setengah Hati, Jadilah Karyawan Teladan dengan Cara Ini

Share

JEDA.ID– Menjadi karyawan teladan merupakan hal yang diidamkan para pekerja. Kesuksesan dalam bekerja memang tidak hanya dinilai dari derajat jabatan kita. Namun ketika kita dinilai sebagai karyawan teladan juga dapat menjadi salah satu kebanggaan tersendiri.

Berikut beberapa tips agar Anda bisa menjadi karyawan teladan di kantor seperti dirangkum Jeda.Id dari berbagai sumber belum lama ini.

1. Disiplin

Jadilah karyawan yang disiplin. Dengan berperilaku disiplin, Anda akan dipadang oleh atasan atau rekan kerja sebagai sosok yang kredibilitas. Disiplinlah dalam segala hal, baik itu dalam urusan waktu maupun sikap. Datanglah lebih awal dari orang lain, jangan sampai terlambat tiba di kantor. Dalam urusan lainnya, Anda juga harus bisa disiplin dalam cara berpakaian dan berperilaku.

2. Jujur

Bersikap jujur merupakan salah satu kunci agar Anda bisa dinilai sebagai karyawan teladan. Ungkapkan sesuai kenyataan, jangan dikurangi atau dilebihkan. Kualitas Anda dapat dinilai dari nilai kejujuran. Jangan sekali-kali Anda mencoba untuk berbohong, karena itu justru akan mengurangi tingkat kepercayaan orang-orang kepada Anda.

3. Profesional

Berusahalah untuk selalu profesional dalam segala urusan pekerjaan. Jangan libatkan urusan pribadi dengan urusan pekerjaan. Karyawan teladan adalah karyawan yang bisa bersikap profesional meskipun sedang dirundung masalah.

Terlebih jika masalah yang dihadapi adalah masalah dengan rekan kerja, Anda harus bisa menyikapinya dengan benar. Jangan menghindar ketika atasan menyuruh Anda untuk bekerja sama dengan orang yang tidak Anda sukai atau tidak menyukai Anda. Tunjukkanlah bahwa Anda adalah pribadi yang profesional dan memiliki integritas tinggi.

4. Siap Dikritik

Anda harus siap menerima kritikan dari siapapun, jangan egois dengan merasa diri paling benar. Dengan adanya masukan atau kritikan dari orang lain dapat membuat Anda menjadi bisa introspeksi akan kesalahan yang telah Anda lakukan. Kritikan tidak bersifat menekan, anggaplah kritikan tersebut sebagai motivasi yang mampu membangun diri Anda agar lebih baik lagi. Jika Anda bersedia dikritik orang lain, maka Anda akan dinilai mau menghargai pendapat orang lain.

5. Ramah dan Komunikasi Baik

Bangun komunikasi yang baik dengan semua orang di kantor, Anda akan lebih dikenal banyak orang karena keramahan Anda. Tunjukkan sikap sopan di lingkungan tempat Anda bekerja agar orang lain bisa meniru perilaku Anda untuk diteladani.

6. Optimistis

Tularkan energi optimis dalam diri Anda kepada beberapa orang di sekitar Anda. Selalu berpikir positif dan jangan mudah menyerah sebelum Anda mencoba. Beberapa orang akan senang berteman dengan orang yang optimistis.

7. Pemberi Solusi

Jadilah pemberi solusi, bukan menambah masalah. Saat Anda diperhadapkan dalam situasi sulit di kantor yang mengharuskan Anda berpikir untuk memecahkan masalah, usahakan Anda bisa memberikan solusi yang tepat. Orang-orang akan mengapresiasi usaha Anda ketika memberikan solusi.

8. Open Minded

Belajarlah untuk menyukai hal baru dan lebih menantang. Bukalah pikiran Anda (open minded), jangan hanya berkutat di sekitar situ. Anda dapat melihat peluang yang lebih besar ketika mencoba hal baru. Misalnya saja, Anda disuruh untuk melakukan pekerjaan baru yang lebih sulit, maka jangan langsung menolaknya. Coba untuk mempelajari hal baru agar atasan bangga terhadap sikap Anda ini.

9. Team Work

Jangan jadi individu yang tidak bisa bergabung dengan orang lain. Dalam suatu pekerjaan, terkadang Anda dituntut untuk bisa bekerja sama dengan rekan kerja dalam suatu tim. Jika Anda ditunjuk sebagai ketua tim tersebut, jangan jadi bos yang bisanya hanya mengatur tanpa disertai aksi atau perbuatan.

Jadilah leader yang memberikan contoh kepada anggotanya agar pekerjaan tersebut dapat berjalan dengan baik. Dengan begitu, Anda menjadi lebih dipercaya lagi ketika ditunjuk sebagai ketua tim. Di sisi lain, jika Anda menjadi anggota dalam sebuah tim, sebaiknya Anda mengerjakan tugas tersebut dengan benar agar Anda dapat dinilai sebagai anggota yang baik dan teladan.

10. Cintai Pekerjaan Anda

Pekerjaan jika dilakukan dengan penuh cinta tentu tidak akan terasa berat, justru akan dijalani dengan penuh semangat dan happy. Tidak ada tekanan yang mengikat dalam pekerjaan Anda. Atasan akan melihat kinerja Anda dengan baik dan ia akan memuji sikap Anda ini. (Bunga Oktavia)

Published by

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021