JEDA.ID – Kemendikbud pada 2016 meluncurkan Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) daring atau online. Sejak saat itu, Badang Pengembangan Bahasa dan Kebukuan Kemendikbud menerima masukan kata unik dan bahasa daerah dari publik untuk ditambahkan ke kosakata baru KBBI.
Pada 2016, KBBI V mencatat 127.036 lema dan makna. Sedangkan untuk versi online, setiap tahun KBBI menjaring kosakata baru dan menambahkannya di daftar lema dan makna.
Hingga Selasa (19/11/2019), KBBI terakhir memutakhirkan kamus daring pada bulan April 2019. Dari data yang disampaikan situs resmi Kemendikbud, ada 389 entri baru, 36 makna baru, 3 contoh baru, 179 perubahan entri, 222 perubahan makna, 111 perubahan contoh.
Masukan yang telah diterima ini diambil dari usulan yang jumlahnya jauh lebih banyak lagi. Beberapa diantara usulan-usulan yang diterima terkadang tak banyak yang tahu. Meski sudah diumumkan melalui laman resminya, netizen yang kurang rajin berselancar di Internet tetap merasa asing dengan sejumlah kata di KBBI.
Salah satu entri baru di April 2019 adalah kata Khilafah. KBBI memaknai khilafah kepemimpinan secara umum dan luas, baik dalam urusan agama maupun dunia sebagai pengganti kepemimpinan Nabi Muhammad saw. Entri baru lainnya adalah konfeti, habil, mapel, adi, likuifaksi, hingga antatur.
Selain usulan-usulan baru itu, banyak kata yang cukup asing dan unik di KBBI. Berikut 17 kata yang jarang orang sadar sudah terdaftar di KBBI;
JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…
JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…
JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…
JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…
JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…
JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…