Categories: Real

Tips Atasi Kulit dan Bibir Kering saat Puasa

Share

JEDA.ID– Kurang minum selama bulan puasa dapat menyebabkan kulit terasa lebih kering dan juga bibir pecah-pecah. Hal ini bisa menganggu terutama bagi kaum perempuan.

“Tahunya delapan gelas per hari padahal ada angka yang spesifik, 30-50 cc per jam,” kata Spesialis Kulit dan Kelamin dari Bamed Skin Care Sari Chairunnisa seperti dilansir Antaranews, belum lama ini.

Kendalanya, saat puasa waktu untuk minum menj

adi berkurang dan tidak semua orang mengonsumsi cukup air saat berbuka maupun sahur.

Ia menyarankan untuk mengonsumsi cukup air putih sebelum tidur.

Jumlah delapan gelas per hari, menurut Sari, tidak cukup untuk orang dengan berat badan di atas 60 kilogram. Begitu juga dengan orang yang memiliki aktivitas tinggi.

Ia menganjurkan banyak mengonsumsi sayur dan buah selama berpuasa agar membantu melembabkan kulit. Ia juga menyarankan menggunakan pelembab untuk wajah dan tubuh terutama bila memiliki aktivitas yang dapat mengurangi kelembaban kulit.

Sehabis berwudhu, lanjut Sari, oleskan kembali pelembab, jangan langsung mengenakan bedak.

Cuaca Terasa Panas dan Cara Menyiasatinya Saat Puasa

Bibir Rentan Kering

Bibir memang sangat rentan menjadi kering, karena tidak seperti area kulit lainnya, bibir tidak memiliki kelenjar minyak dan keringat untuk menjaga kelembapannya.

Selain itu, kulit bibir ternyata 15 kali lebih tipis dari kulit lain di tubuh kita, sehingga membutuhkan perawatan dan perlindungan ekstra, terutama selama bulan suci saat tingkat hidrasi berada pada titik terendah.

Untungnya, ada beberapa cara untuk membantu Anda melawan kulit yang keriput, dehidrasi, dan bibir kering seperti dilansir dari ArabNews.

1. Minum banyak air

Cara terbaik untuk memerangi bibir kering yang pecah-pecah adalah dengan meningkatkan asupan air selama berbuka puasa dan sahur. Secara umum, minum dua liter air per hari akan membuat Anda tetap terhidrasi.

Selain minum banyak air putih, konsumsi sup sayur dan banyak buah juga berperan penting untuk meningkatkan hidrasi.

2. Gunakan scrub bibir

Mengatasi bibir pecah-pecah bisa dengan serum (ilustrasi/freepik))

Pengelupasan bibir dengan menggunakan scrub dapat membantu membuat bibir lebih lembut dan terhidrasi, tanpa menghilangkan kelembaban alaminya.

Anda bisa membuat scrub bibir sendiri di rumah menggunakan bahan-bahan dapur seperti madu, minyak kelapa, dan gula dengan jumlah yang sama. Campur seluruh bahan, dan oleskan campuran itu ke bibir Anda secara perlahan. Setelah melakukan scrubing pada bibir, jangan lupa kenakan pelembap bibir.

3. Kenakan masker bibir

Masker bibir memiliki bentuk lembaran yang mirip dengan masker mata. Biasanya masker bibir mengandung aneka bahan yang melembabkan seperti asam hialuronat, shea butter, dan vitamin E.

Untuk menggunakannya, letakkan lembar berbentuk bibir di mulut Anda selama 10 menit. Kemudian, lepaskan lembaran masker dan biarkan sisa serum meresap ke dalam kulit bibir Anda untuk hasil kulit bibir yang lebih halus.

Mengungkap Karakter Seseorang dari Hewan Peliharaannya

4. Gunakan pelembab udara

Udara kering seperti terlalu lama dalam ruangan ber-AC dapat menghilangkan kelembaban dari kulit. Pertimbangkan untuk memasukkan pelembab udara ke dalam ruangan untuk menambahkan kelembaban yang sangat dibutuhkan ke udara.

5. Berhenti menjilat bibir Anda

Kita cenderung menjilat bibir untuk meredakannya dari kekeringan, tetapi itu justru mengeringkannya. Air liur tidak hanya mengandung asam yang dapat mengiritasi bibir, tetapi juga menjilati bibir secara terus-menerus akan menghilangkan minyak alami yang ada pada kulit.

Sebaliknya, gunakan pelembab bibir yang dapat melembabkan, menyehatkan dan menenangkan bibir kering.

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021