Categories: Real

Proyeksi Penduduk saat 100 Tahun Indonesia Merdeka

Share

JEDA.ID–Indonesia berada di urutan keempat sebagai negara dengan jumlah penduduk terbanyak di dunia. Proyeksi penduduk Indonesia pada 2019 adalah 268.074.600 orang atau 3,54% dari total penduduk dunia.

Jumlah penduduk pada 2019 ini sudah lebih dari empat kali lipat dibandingkan dengan saat Indonesia merdeka pada 1945 lalu. Kala itu, penduduk Indonesia diprediksi sekitar 61 juta orang. Lalu kira-kira berapa jumlah penduduk Indonesia pada 2045 atau 100 tahun Indonesia merdeka?

Badan Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas), Badan Pusat Statistik (BPS), dan United Nation Population Fund (UNFPA), menyusul buku Proyeksi Penduduk 2015-2045 yang diterbitkan Agustus 2018.

Sebagaimana dikutip dari laman BPS, bps.go.id, Kamis (25/7/2019), ada dua skenario yaitu skenario A dan B dalam proyeksi penduduk 2015-2045.

Skenario A berdasarkan kepada asumsi yang terkait dengan kebijakan. Sedangkan skenario B merupakan skenario pembanding yang berdasarkan asumsi sesuai dengan tren.

Bila menggunakan skenario A, proyeksi penduduk Indonesia pada 2045 adalah 318,9 juta orang. Sedangkan dalam skenario B, diprediksi ada 311,6 juta orang.

”Dari hasil proyeksi tersebut terlihat bahwa pertumbuhan penduduk Indonesia sejak tahun 2015 hingga tahun 2045 adalah sebesar 0,74 untuk skenario A dan 0,66 untuk skenario B.”

Hasil perhitungan proyeksi penduduk dengan menggunakan skenario A dan skenario B, jumlah penduduk dari 2015 hingga tahun 2025 tidak jauh berbeda.

Jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2015 berdasarkan kedua skenario tersebut adalah 255,6 juta orang. Pada 2025, berdasarkan skenario A, jumlah penduduk Indonesia yaitu 282,4 juta orang, sedangkan menurut skenario B adalah 282,0 juta orang.

Dari hasil perhitungan menggunakan skenario A, proyeksi penduduk Indonesia pada 2030 adalah 294,1 juta orang dan menjadi 318,9 juta orang. Sedangkan dengan skenario B, proyeksi penduduk Indonesia pada 2030 adalah 292,5 juta orang dan menjadi 311,6 juta orang pada 2045.

Penduduk Lansia

Pada 2045 mendatang, komposisi penduduk Indonesia diproyeksikan akan berubah yaitu bertambahnya penduduk lansia. ”Bertambahnya penduduk lansia merupakan implikasi dari penurunan angka fertilitas dan peningkatan umur harapan hidup saat lahir dari tahun ke tahun.”

Berdasarkan hasil perhitungan dari skenario A, persentase penduduk lansia diperkirakan meningkat dari 9 persen pada 2015 menjadi 19,8% pada 2045.

Sedangkan hasil perhitungan dari skenario B menunjukkan persentase lansia pada 2015 adalah 9% dan diestimasikan naik menjadi 19,7%. Artinya, pada 2045 mendatang, 1 dari 5 penduduk Indonesia adalah lansia.

Karena ada dua skenario, angka harapan hidup pada 2045 juga merujuk ke dua skenario itu. Bila menggunakan skenario A, angka harapan hidup di Indonesia 75,47 tahun dengan perincian perempuan 77,3 tahun dan laki-laki 73,69 tahun. Sedangkan skenario B yaitu 73,82 tahun dengan perincian perempuan 75,73 tahun dan laki-laki 71,98 tahun.

”Data tersebut dapat menjadi acuan utama pemerintah dalam merencanakan dan mengevaluasi pembangunan. Data kependudukan seperti jumlah penduduk, persebaran penduduk, dan penduduk menurut kelompok umur dibutuhkan oleh pengguna data khususnya para perencana dan pengambil kebijakan dalam menyusun program dan kegiatan pembangunan.”

Danang Nur Ihsan

Content Manager Jeda.id, penyuka kata dan data, pemburu senja, traveling tipis-tipis, dan kopi agak manis

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021