Categories: Real

Metode Proning Position untuk Atasi Sesak Napas, Benarkah?

Share

JEDA.ID-Video tentang metode proning position atau posisi tengkurap untuk mengatasi sesak napas pada pasien Covid-19 menjadi viral. Video tentang metode proning position ini dibagikan oleh Ahmad Rifai, dokter asal Bay County, Florida, lewat akun Facebook miliknya.

Dalam video itu, Ahmad Rifai membagikan cara mengatasi sesak napas pada pasien virus Corona Covid-19 di ruang ICU, yakni dengan melakukan proning position. Posisi ini dilakukan mirip seperti orang sedang tengkurap.

“Saya ingin Anda berlutut, lalu turunkan siku, taruh kepala di atas siku, tarik napas dalam-dalam, sekeras yang Anda bisa… Batuk,” kata Rifai dalam video tersebut, dikutip dari My Panhandle dan dilansir detikcom, Sabtu (12/9/2020).

Terkait hal ini, ahli paru dari RS Persahabatan,  Diah Handayani,   mengatakan proning position memang bukanlah hal baru dalam dunia kedokteran. Posisi ini biasa dilakukan untuk mengatasi sesak napas pada pasien yang mengalami gangguan pernapasan seperti Covid-19.

Ilmuwan Peringatkan Kemungkinan Luwak Indonesia Bisa Munculkan Wabah Baru

“Orang-orang dengan Covid-19 itu kan memang mengalami ARDS [acute respiratory distress syndrome]. Jadi dengan posisi seperti itu pola pernapasan kita lebih stabil, lebih baik,” jelas  Diah, saat dihubungi, Jumat (11/9/2020).

Diah menjelaskan, proning position bertujuan untuk memaksimalkan pola pernapasan pada pasien. Posisi ini dapat membantu mengeluarkan cairan yang mungkin terkumpul di paru-paru, yang mengganggu pernapasan mereka.

“Dan itu juga biasanya pasien akan merasa lebih nyaman kan pernapasan itu bukan hanya faktor paru-paru saja, tapi posisi otot dan lainnya [berpengaruh] itulah tujuannya dari proning position,” tuturnya.

Published by

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021