Categories: Real

Melihat dari Dekat Tradisi Memanggil Jin di Ternate

Share

JEDA.ID–Kekayaan budaya di Indonesia menjadikan tiap daerah punya keunikan masing-masing, salah satunya tradisi memanggil jin. Tradisi ini diturunkan nenek moyang orang Ternate.

Tarian memanggil jin diawali dengan penari pria yang memasuki arena tari dalam iringan tifa, gong dan ucapan Bobeto. Tak pula mantra dirapalkan dengan bahasa asli Tidore.

Mereka membawa sebuah wadah yang menguarkan asap berbau kemenyan. Penari perempuan lantas turun ke dalam arena. Langkah mereka perlahan seolah terikat pada bumi. Seikat daun palem (woka) kering tergenggam erat di tangan mereka bak tameng pelindung.

Awalnya mereka menari berpasangan sampai akhirnya para penari wanita berlutut di tengah-tengah kelompok pria yang memegang bakaran kemenyan. Tarian memuncak saat seorang wanita rubuh tak sadarkan diri kemudian menari secara tak terkendali.

Mantra-mantra kembali dirapalkan sampai akhirnya penari itu sadar dan tarian pun diakhiri. Itulah pertunjukan Salai Jin yang sangat popular di Ternate, Maluku Utara.

Tak Punya Badan, Kenapa Hantu Kuyang Menyeramkan?

Sebagaimana dilansir dari indonesia.go.id, sesungguhnya tarian ini adalah salah satu ritual adat yang memiliki nilai tradisi dan filosofi yang tinggi di masyarakat adat Ternate.

Jauh sebelum masyarakat Ternate memeluk agama Islam yang dibawa oleh para pedagang rempah dari Sumatra dan Jawa, mereka menganut animisme dan dinamisme.

Pengaruh kepercayaan para leluhur ini terlihat dari ritual-ritual adat yang masih melibatkan arwah para leluhur yang dikenal sebagai jin. Mereka memercayai adanya kehidupan lain yang memiliki kekuatan di alam yang berbeda.

Salah satunya lewat Tari Salai Jin. Tarian ini diadakan untuk meminta pertolongan roh halus atau penguasa alam setempat yang disebut jin. Seperti umumnya tari tradisional di berbagai daerah di Indonesia, tari Salai Jin ini telah diturunkan dari nenek moyang orang Ternate.

Tradisi Megalit

Konon tarian yang menjadi tradisi memanggil jin ini adalah bagian dari tradisi megalit. Bellwood (1978) berpendapat bahwa tradisi megalit di Maluku Utara jika dilihat dari tipologinya sangat memungkinkan berusia lebih tua dari tradisi megalitik yang berkembang di Indonesia bagian barat.

Ketika itu tari Salai Jin diyakini dapat menghubungkan manusia dengan alam roh para leluhur (jin) yang bisa memberi bantuan dalam menyelesaikan masalah yang tengah dihadapi.

Misalnya ada wabah penyakit yang menimpa satu keluarga. Bahkan tradisi memanggil jin lewat Tari Salai Jin bisa digelar jika ada masalah dalam keluarga seperti jodoh dan percintaan, tujuannya tentu agar mendapat solusi dari jin.

Awalnya, tarian ini tidak boleh sembarangan ditarikan. Bahkan hanya orang-orang pilihan seperti dukun yang bisa membawakan tarian ini. Namun seiring perkembangan waktu, akhirnya tarian Salai Jin mengalami beberapa modifikasi dan menjadi atraksi pariwisata unggulan di Ternate.

Bakaran kemenyan tidak lagi menjadi keharusan dan dapat digantikan dengan arang biasa yang berasal dari tempurung kelapa. Selain itu, pakaian para penari pun sudah mengikuti gaya modern dengan warna-warna mencolok yang menarik untuk dilihat.

Biasanya tari Salai Jin dilakukan secara berkelompok. Tidak ada masalah bila yang menari semua pria atau campuran antara pria dan wanita. Mereka meyakini jumlah sang penari dalam tradisi memanggil jin ini haruslah genap agar terhindar dari malapetaka.

5 Film Horor yang Diangkat dari Kisah Nyata

Selain itu, para penari juga bukan orang sembarangan, tetapi mereka yang dianggap memiliki “kekuatan” lebih. Penari tarian ini biasanya akan mengalami trans alias kemasukan roh halus yang diyakni adalah jin. Itu tetap terjadi hingga masa modern ini dan menjadi nilai lebih dari tarian ini.

Tarian ini telah menjadi bagian dari pertunjukan untuk menyambut tamu-tamu penting yang datang, atau di festival bertaraf internasional seperti Festival Solar Eclipse.

Walaupun kehadiran jin dan proses kemasukan roh halus di tubuh para penari sudah jarang terjadi, namun kondisi magis tetap dipertahankan dengan musik, mimik wajah, dan gerakan para penari yang menyiratkan hal mistis.

Situasi seperti itu penting dipertahankan karena para penari menyadari bahwa daya tarik tarian ini memang ada di nilai kemagisannya yaitu tradisi memanggil jin.

Danang Nur Ihsan

Content Manager Jeda.id, penyuka kata dan data, pemburu senja, traveling tipis-tipis, dan kopi agak manis

Published by

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021