Categories: Real

Jangan Bingung! Ini Cara Menghadapi Anak Pemalu yang Jago Kandang

Share

JEDA.ID — Tak usah bingung ketika menghadapi anak pemalu yang kerap dijuluki “Si Jago Kandang”. Dengan cara-cara di bawah ini, sebagai orang tua bisa tenang mengatasi sifat pemalu pada buah hati Anda.

Karakter anak memang berbeda-beda. Ada yang pemalu ketika berada di luar rumah dan ada yang mudah berbaur. Sebaliknya, juga terdapat anak yang hiperaktif atau enggak mau diam.

Ada yang Suka Makanan Halal, Ini 7 Kuliner  Favorit Member BTS

Biasanya, anak pemalu lebih memilih menarik diri, menolak berinteraksi dengan orang lain selain orang tuanya, dan menjadi pendiam jika berada di luar lingkungan.

Padahal jika di rumah, anak-anak tidak seperti itu. “Di rumah, ia tidak berhenti bicara,” kata beberapa orang tua mengungkap karakter anak-anaknya.

Insecure Bisa Hambat Perkembangan Potensi, Atasi dengan Cara Ini

Ada beberapa cara untuk menghadapi anak yang mempunyai sifat pemalu. Berikut di antaranya yang dilansir Suara.com, Senin (8/7/2019).

1. Pengalaman Malu Orang Tua

Ceritakan kepada sang anak mengenai perasaan malu yang pernah anda rasakan atau alami.

Lalu jelaskan bagaimana cara Anda untuk mengatasi rasa malu tersebut.

Aneka Lomba Unik untuk Memeriahkan HUT RI di Tengah Pandemi

2. Bantu Mencari Teman

Bantulah anak untuk mencari teman. Anda bisa memulainya dengan cara memperkenalkan anak kepada teman-teman sebayanya di lingkungan tempat tinggal Anda.

Jika mereka tampak nyaman dan bisa berinteraksi, ajak anak-anak yang lainnya agar sang anak bisa terbiasa dengan kondisi tersebut.

Kenali Ciri-Ciri Gangguan Kecemasan dan Kiat Sehat Mengatasinya

3. Persiapkan Anak Bersosialisasi

Sebelum bersosialisasi, misalnya saat menghadiri pesta ulang tahun temannya, orang tua bisa mempersiapkannya terlebih dahulu.

Ceritakanlah situasi pesta ulang tahun kepada anak Anda, siapa saja yang akan ditemui, dan apa saja hal-hal istimewa di acara tersebut.

Fakta dan Syarat Mendapat Insentif Rp2,4 Juta bagi 15 Juta Lebih Pekerja

Buatlah sang anak menjadi penasaran dan antusias terhadap acara atau kegiatan yang akan dihadirinya.

4. Bermain Peran

Cara menghadapi anak pemalu agar tak hanya ‘jago kandang’ yang selanjutnya adalah dengan memanfaatkan imajinasinya.

Gunakan boneka atau posisikan diri anda sendiri untuk memerankan tokoh yang disenangi.

Mencegah Kecanduan Gadget pada Anak, Begini Cara Mudahnya!

Mintalah anak untuk membayangkan boneka itu berjalan masuk ke ruang pesta ulang tahun teman.

Kemudian lakukan pertukaran peran agar si anak bisa tahu apa yang seharusnya dilakukan di ruang pesta tersebut.

5. Jangan Panggil Si Pemalu

Cara terakhir mengatasi anak pemalu yang hanya ‘jago kandang’ adalah dengan tidak memanggil atau menyebutnya sebagai si pemalu.

Insecure Bisa Hambat Perkembangan Potensi, Atasi dengan Cara Ini

Semakin Anda menyudutkannya, anak akan semakin merasa ada sesuatu yang salah padanya.

Padahal malu tak selalu buruk. Bantu anak untuk bisa tahu kapan saat harus malu, dan kapan saatnya harus tidak malu.

Published by

Recent Posts

Daftar Lokasi Pembantaian yang Libatkan PKI di Solo, Adakah yang Tahu?

JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…

30 September 2021

5 Wisata Dekat atau Sekitar Sirkuit Mandalika Lombok, Ada Pantai Eksotis Hlo!

JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…

30 September 2021

Pengin Dapat Uang Rp1 Miliar Saat Pensiun? Ini Hlo Caranya!

JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…

29 September 2021

Disoroti Pembalap Dunia, Ini Spesifikasi Sirkuit Mandalika di Lombok

JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…

29 September 2021

Setia Temani Tukul Arwana, Ini Potret Kece Ega Prayudi Berseragam Polisi di Instagram

JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…

28 September 2021

Pengin Cepat Mendapatkan Pekerjaan yang Diinginkan? Baca Doa dan Zikir Ini

JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…

28 September 2021