JEDA.ID-Di masa pandemi Covid-19 seperti saat ini wawancara kerja secara online menjadi satu-satunya pilihan yang dipilih untuk menghindari penyebaran virus. Namun sebenarnya, wawancara online memiliki keuntungan, terutama bagi para pelamar.
Para pelamar tidak perlu menghabiskan waktu, uang dan tenaga yang banyak untuk datang ke lokasi wawancara.
Untuk itu, perlu diperhatikan beberapa hal berikut ini agar wawancara dapat berjalan lancar, seperti melansir dari beberapa sumber, Sabtu (19/9/2020).
Sebelum melakukan wawancara online ada baiknya untuk memastikan koneksi internet di tempat anda. Jika koneksi kurang stabil, anda dapat mencari tempat yang dirasa lebih baik. Pastikan juga apakah paket data atau wifi terisi cukup kuota, serta perhatikan juga baterai handphone atau laptop penuh atau cukup. Jangan sampai wawancara terputus di tengah jalan karena paket data yang tidak mecukupi atau pun karena baterai habis.
Ingin Punya Sperma Sehat? Perhatikan Ini
Carilah tempat yang cukup tenang dan nyaman dengan pencahayaan yang baik. Hindari tempat-tempat yang gelap, ramai dan terlalu banyak suara. Hal itu dapat membuat anda tidak fokus ketika menjawab pertanyaan-pertanyaan.
Walau pun wawancara dilakukan online, anda tetap harus memperhatikan penampilan. Pakai pakaian yang rapi dan sopan. Bagi perempuan, jangan lupa untuk merias diri.
Sama seperti saat anda melakukan wawancara offline, tatap mata lawan bicara anda. Jangan terlalu sibuk melihat pantulan wajah anda di layar monitor, anda akan dinilai tidak menghargai lawan bicara atau pewawancara anda. Tunjukkan wajah yang bersemangat dan ceria, serta wajah yang tersenyum ramah.
Selama wawancara berlangsung, matikan gawai lain yang sedang tidak digunakan dan hindari membuka halaman lain. Fokuskan diri pada pertanyaan-pertanyaan yang diajukan, jawab dengan percaya diri dan semangat. Tunjukkan bahwa anda layak diterima di perusahaan tersebut.
JEDA.ID — Berikut ini terdapat daftar lokasi pembantaian yang melibatkan Partai Komunis Indonesia atau PKI…
JEDA.ID — Berikut ini terdapat deretan wisata di dekat atau sekitar Sirkuit Mandalika, Lombok Tengah,…
JEDA.ID — Masa pensiun kerap menjadi momok bagi sebagian orang lantaran sudah tidak adanya penghasilan…
JEDA.ID — Berikut ini terdapat spesifikasi lengkap dari Sirkuit Mandalika di Lombok yang sempat mencuri perhatian…
JEDA.ID — Berikut ini terdapat potret ganteng seorang polisi di Instagram bernama Ega Prayudi, yang merupakan…
JEDA.ID — Apa bunyi bacaan doa dan zikir agar cepat mendapatkan pekerjaan yang diinginkan menurut…